RAKYAT.NEWS, MAMUJU – Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Sulawesi Barat, Bahtiar Baharuddin, menghadiri Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW, Istighosah, dan Doa Bersama untuk memperingati Hari Lahir Nahdlatul Ulama (NU) yang ke-120.

Kegiatan ini juga turut dihadiri oleh Kepala Kanwil Kementerian Agama Sulawesi Barat, Adnan Nota, yang juga menjabat sebagai Ketua Tanfidziyah PWNU Provinsi Sulawesi Barat, serta seluruh anggota NU di Sulawesi Barat, berkumpul di Pelataran Aula Outdor Dandim 1418 Mamuju, Senin (30/02/2025).

Sebagai Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum di Kementerian Dalam Negeri, PJ Bahtiar bertanggung jawab atas semua organisasi masyarakat di Indonesia, sehingga beliau memahami betul kontribusi NU dalam menjaga kemerdekaan.

“NU turut mengawal keberlangsungan kemerdekaan,” kata Bahtiar.

Ia melanjutkan, NU sebagai organisasi pergerakan, membawa doktrin soal kebangsaan-kenegaraan, dengan basis agama Islam. Berbagai tantangan dihadapi daerah tidak lepas dari peran NU dalam menjaga kekompakan antar warga. Termasuk dalam menghadapi pilkada. Pilkada Sulbar berjalan aman dan damai.

“Terima kasih yang tak tehingga kepada NU seluruh Indonesia, khususnya NU Sulbar yang selama ini membangun Sulbar sebagai sebuah provinsi yang baru meng-otonomi 20 tahun lalu. Perjuangan masih sangat panjang,” ucap Bahtiar melalui sambutannya.

Untuk itu pula, dihadapan keluarga besar NU Sulbar, PJ.Bahtiar menyampaikan kondisi yang dialami negara saat ini. Penghematan anggaran membuat program pembangunan di sejumlah sektor di daerah harus tersendat. Negara sedang melakukan penghematan. Bahkan anggaran infrastruktur nyaris tak ada untuk tahun 2025.

“Tidak ada pembangunan infrastuktur dalam setahun. Dana infrastruktur hampir nol rupiah, Jadi jangan terlalu banyak berharap membangun daerah ini dengan APBN-APBD, Ini harus saya sampaikan apa adanya agar tidak terlalu berharap membangun Sulbar ini bersumber dari APBD,” kata Bahtiar.

YouTube player