Advertisements
Pemprov Sulbar

Suraidah menambahkan, pembahasan LKPJ 2024 akan berlangsung selama 30 hari ke depan setelah libur lebaran. Selama proses tersebut, DPRD Sulbar akan mengevaluasi secara menyeluruh kinerja pemerintah provinsi, memberikan rekomendasi, serta memastikan bahwa program-program pemerintah sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan berkelanjutan.

Berdasarkan data yang disampaikan, pertumbuhan ekonomi Sulawesi Barat pada tahun 2024 tercatat sebesar 4,76 persen, didorong oleh sektor-sektor utama seperti pertanian, kehutanan, perikanan, perdagangan, dan industri pengolahan.

Angka kemiskinan juga berhasil ditekan menjadi 10,71 persen, sementara angka pengangguran terbuka menurun menjadi 2,68 persen. Selain itu, inflasi juga tercatat terkendali di angka 1,49 persen, berkat kebijakan stabilisasi harga dan penguatan sektor ekonomi lokal.

LKPJ 2024 ini akan menjadi bahan bagi DPRD Sulbar untuk memberikan masukan dan rekomendasi perbaikan dalam penyusunan program-program pembangunan untuk tahun-tahun berikutnya. (*)

Advertisements
DPPRD SUlbar 2025

YouTube player