PJ Gubernur Sulbar Lepas Logistik Pilkada, Pastikan Distribusi Lancar
RAKYAT NEWS, MAMUJU – Penjabat (PJ) Gubernur Sulbar, Bahtiar Baharuddin, bersama Forkopimda dan KPU Sulbar melakukan kunjungan ke Gudang Logistik Pilkada 2024, KPU Kabupaten Mamuju pada Minggu (24/11/2024).
Kunjungan yang dilakukan oleh PJ Bahtiar adalah untuk melepas logistik KPU serta berkoordinasi dengan KPU, Bawaslu, TNI-Polri, dan Forkopimda guna memastikan bahwa setiap persiapan Pemilu 2024 berjalan lancar.
Bahtiar mengharapkan agar KPU memberikan laporan secara berkala, terutama ketika menghadapi hambatan dalam proses distribusi.
“Ada TNI-Polri yang mengawal, lapor cepat ketika ada kendala, jangan sampai ada isu logistik tidak sampai,” ucap Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri ini.
Selain menghadapi kendala terkait kesehatan, Pemerintah Provinsi telah membentuk Satgas Kesiapsiagaan Kesehatan Pilkada Serentak yang dipimpin oleh Dinkes Sulbar bekerja sama dengan Forkopimda Sulbar serta melibatkan semua tenaga kesehatan di setiap puskesmas dan Pustu.
Ketua KPU Mamuju, Indo Upe, menyatakan bahwa proses distribusi sedang berlangsung, khususnya untuk wilayah terpencil atau sulit dijangkau, logistik didistribusikan lebih awal, contohnya ke Kecamatan Kepulauan Balabalakang yang sudah didistribusikan sejak Sabtu kemarin, 23 November. Distribusi selanjutnya akan dilakukan ke Kecamatan Kalumpang dan Tommo pada Minggu, 24 November.
“Besok lanjut ke Tapalang, Tapalang Barat, Sampaga, Kalukku Bonehau, Papalang, dan tanggal 26 November di Kecamatan Simboro dan Mamuju. Target tuntas satu hari sebelum hari H,” kata Indo Upe.
Petugas di setiap kecamatan diingatkan untuk tetap melaksanakan tugas sesuai dengan aturan yang berlaku dan tidak menyimpang dari petunjuk teknis yang telah ditetapkan.
Tinggalkan Balasan